GNN.COM, MATARAM – Ibu Selvi Gibran meninjau sejumlah stan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) di NTB Mall, kawasan Barat Islamic Center, Kota Mataram, Kamis (19/06/2025).
Kegiatan ini menjadi penutup dari lawatan Ibu Selvi selaku Ketua Umum Dewan Kerajinan Nasional (Dekranas) dan Pembina Solidaritas Perempuan untuk Indonesia Kabinet Merah Putih (Seruni KMP) di NTB, serta merupakan wujud komitmen dalam mendukung program kerja Presiden Prabowo Subianto di bidang penguatan ekonomi kerakyatan dan pengembangan ekonomi kreatif berbasis lokal.
Dalam peninjauan tersebut, Ibu Selvi melihat langsung keberagaman produk unggulan UMKM NTB, mulai dari kerajinan berbahan alami, kuliner khas daerah, tenun tradisional, hingga perhiasan mutiara Lombok. Menurutnya, produk-produk tersebut mencerminkan kekayaan budaya dan kreativitas masyarakat NTB yang terus berkembang.
Ibu Selvi menilai, penguatan UMKM perlu difokuskan pada peningkatan inovasi, desain produk, serta strategi pemasaran yang adaptif terhadap tren dan teknologi. Dengan begitu, produk lokal tak hanya unggul dari segi estetika dan kualitas, tetapi juga mampu bersaing di pasar nasional dan global.
Ia juga menyampaikan apresiasi kepada Pemerintah Daerah NTB atas dukungannya terhadap pengembangan UMKM, termasuk melalui kehadiran NTB Mall sebagai etalase promosi produk lokal. NTB Mall menjadi contoh nyata sinergi antara pemerintah dan pelaku usaha dalam mendorong UMKM naik kelas.
Lebih lanjut, Ibu Selvi menekankan pentingnya pendampingan berkelanjutan bagi pelaku UMKM, terutama dalam peningkatan kapasitas dan perluasan akses pasar. Ia berharap semangat kewirausahaan di daerah semakin tumbuh dan mampu memberikan dampak positif bagi perekonomian masyarakat.
Jangan ragu untuk mulai berwirausaha dari sekecil apapun karena hal besar lahir dari keberanian untuk memulai!.
Penulis : A Hidayat